Hari ke 1 KKN Sisdamas Kelompok 64
Laporan Kegiatan Harian KKN UIN Sunan Gunung Djati Bandung
Jenis KKN : KKN Reguler Sisdamas
Hari : Senin
Tanggal : 25 Juli 2022
Kegiatan : 1. Senam Pagi.
2. Kunjungan BABINSA ke Posko KKN
3. Gladi Pembukaan KKN Desa Cijulang
4. Pelepasan KKN UIN Sunan Gunung Djati Bandung
5. Diskusi dengan Lurah Dusun Desa
Deskripsi : Kegiatan hari pertama di Desa Cijulang diawali dengan senam pagi yang dilakukan oleh beberapa anggota dari kelompok 64 untuk meningkatkan kesegaran di pagi hari. Setelah senam selesai, kemudian ada kunjungan BABINSA Desa Cijulang (Pak Nana) ke Posko KKN 64 dan membicarakan perihal kenyamanan dan keamanan di posko selama KKN berlangsung. Setelah selesai kunjungan, kegiatan di lanjutkan dengan dua kegiatan yang waktunya sama, yaitu gladi pembukaan KKN di Desa Cijulang serta sebagian anggota lainnya megikuti pelepasan KKN UIN Sunan Gunung Djati Bandung melalui zoom meeting. Kegiatan ditutup oleh kegiatan diskusi bersama lurah dusun Desa di malam hari yang membicarakan mengenai kenyamanan di posko yang merupakan follow up dari hasil diskusi dengan BABINSA di siang hari.
Dokumentasi :
Senam Pagi |
Kunjungan BABINSA ke Posko KKN 64 |
Gladi Pembukaan KKN Desa Cijulang |
Pelepasan KKN UIN Sunan Gunung Djati Bandung |
Diskusi bersama Lurah Dusun Desa |
Posting Komentar untuk "Hari ke 1 KKN Sisdamas Kelompok 64"