Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Hari ke 13 KKN Sisdamas Kelompok 64

Laporan Kegiatan Harian KKN UIN Sunan Gunung Djati Bandung

 

Jenis KKN      KKN Reguler Sisdamas

Hari                 Sabtu

Tanggal           : 6 Agustus 2022

Kegiatan         :  1. Membantu mempersiapkan jalan sehat Desa Cijulang

                            2. Rapat bersama warga Dusun Desa

                            3. Menghias wilayah dusun Desa dengan pernak-pernik HUT RI

                            4. Pengajian dan diskusi dengan IRMA AT-Taqwa

                            5. Diskusi website Desa Cijulang bersama perangkat Desa

                            6. Refreshing ke alun-alun ciamis

Deskripsi          

Kegiatan hari ke-12 KKN SISDAMAS di Dusun Desa, Desa Cijulang diawali dengan membantu mempersiapkan kegiatan jalan sehat Desa Cijulang dalam rangka menyambut HUT RI ke-77. Dalam pelaksanaannya diikuti oleh beberapa perwakilan kelompok bersama panitia masyarakat Desa Cijulang. 

Kegiatan berikutnya yaitu mengikuti rapat bersama warga Dusun Desa, yang diikuti 4 orang perwakilan kelompok dan bertempatkan di Pendopo DKM 02 At-Taqwa. Dalam rapat tersebut membahas terkait beberapa persiapan kegiatan menyambut HUT RI ke-77,  Program Siskamling di Dusun Desa, dan permasalahan sampah yang berhubungan dengan program KKN kelompok 64. 

Disisi lain, anggota kelompok 64 lainnya membantu warga menghias jalan-jalan wilayah Dusun Desa dengan pernak pernik HUT RI. 

Pada malam harinya kami menghadiri pengajian rutinan malam minggu yang biasa dilakukan oleh IRMA At-Taqwa Dusun Desa. Dalam pelaksanaannya diikuti oleh sebagian anggota kelompok. 

Sementara itu, salah satu anggota kelompok lainnya berdiskusi dengan beberapa perangkat Desa terkait Website Desa Cijulang yang sedang dalam proses pembuatan. 

Selanjutnya, sebagai kegiatan penutup hari sabtu malam tersebut kami melakukan Refreshing ke Alun-alun Ciamis.

Dokumentasi    :



















Posting Komentar untuk "Hari ke 13 KKN Sisdamas Kelompok 64"